Wednesday, April 16, 2014

Interior TransJakarta Scania K340IA, Euro 6 pertama di Asia

Unit demo TransJakarta Scania K340IA sudah tiba di Jakarta, bulan Mei bus ini akan di launching. Dihadiri oleh Bp. Jokowi, Bp. Basuki T. Punama dan Kadishub Bp. M. Akbar. Setelah launching bus ini akan keliling kota Jakarta dalam beberapa waktu melintasi koridor TransJakarta yang sudah ada. Bus ini memakai sasis Scania K340IA built up dari Swedia. Dengan standar emisi Euro 6, bus ini menjadi bus Euro 6 pertama di Indonesia. Euro 6 masih termasuk baru di Asia. Dengan menggunakan mesin OC09 dan Gearbox ZF Ecolife mampu menghasilkan power output sebesar 340HP. Bus ini menggunakan body dari Gemilang Coachworks Malaysia, dengan bahan dasar aluminium. Alasan menggunakan aluminium karena ringan, tahan lama, dan sangat 'less maintenance'.  Sebelumnya kami posting foto bus saat uji coba di Malaysia, dibawah ini merupakan foto interior bus TransJakarta Scania. Interior bus sangat mirip dengan bus SMRT di Singapura. Dengan seat cover buatan Vogelsitze dari Jerman, menambah kenyamanan penumpang.



  Picture : @radenrauf (Twitter)

No comments:

Post a Comment